Arti kata membenari
- membujuk; menasihati: Ibu tak bosan-bosan ~ anaknya yang nakal itu; membenarkan 1 membuat supaya benar; meluruskan; melencangkan: ia mencoba ~ apa-apa yang telah terlanjur bengkok; 2 membetulkan; memperbaiki: guru menyuruh murid ~ kesalahannya; Kakak sedang ~ letak lukisan yang tergantung di dinding; 3 mengatakan benar: ia tidak menyangkal dan tidak pula ~ desas-desus itu; 4 mengiakan; mengakui (menyungguhkan): ketua mengangguk-angguk ~ pendapat para anggota; 5 menyetujui; menganggap benar (baik): Pemerintah tidak pernah ~ tindakan yang menyalahi undang-undang negara; 6 mengizinkan; meluluskan: pihak majikan tidak ~ tuntutan kaum buruh;