Rumah Adat Suku sentani

Rumah adat suku sentani tempat pengemblengan muda-mudi disebut dengan? Soal TTS Kompas Minggu no 1917 pada tanggal 11 Juni 2017. 8 Huruf

Jawab: Kariwari

Kariwari merupakan rumah adat suku Tobati-Enggros di tepi danau Sentani, Jayapura. Mewakili daerah pesisir Papua. Berbeda dengan honai yang berbentuk bulat, kariwari berbentuk limas segi delapan. Aslinya dibuat dengan menggunakan atap dari daun sagu. Terdiri dari dua lantai. Rumah ini dilengkapi dengan replika danau Sentani dan perahu suku Asmat. Meskipun suku Asmat sendiri tinggal di pesisir Papua.

Di Taman Mini, kariwari menjadi bangunan utama yang menampilkan pameran seni dan budaya Papua. Ada banyak sekali kerajinan khas Papua seperti ukiran kayu, patung nenek moyang, senjata tradisional, koteka, awetan binatang buas seperti buaya, burung cenderawasih dan lain-lain.

Tags:
Rumah Adat Suku sentani | admin | 4.5
error: Content is protected !!